***
Ada apa diantara siapa dan siapa?
Dan siapa yang lebih mencintai siapa?
Lalu siapa yang tau, bahwa kita hanya dipisahkan oleh sepekat sekat
Bukan utara dan selatan
Bukan jarak antara dua kota yang berseberangan
Bukan pula rumah yang tak berjendela sehingga kita tak pernah mampu saling melihat
Tapi sepekat sekat di sisi kiriku dan di sisi kananmu
Yang membuat masing-masing dari kita sibuk berprasangka bahwa kau si pembohong dan aku si pembosan
Seperti inilah cerita yang menyesakkan yang sebenarnya tak perlu diceritakan
Namun tak usah disesali
Mungkin ini hari bukan hari ketika kita berjodoh
Mungkin kita hanya perlu selembar kartu pos untuk berbincang
Tantang kesukaanku dan kesukaanmu
Tentang kegiatan kita masing-masing di hari minggu
Tentang rasa kopi kesukaan kita, karamel dan robusta
di selembar kartu pos.
Ya..
Karena hujan dan stasiun tak pernah sepakat untuk mempertemukan kita.
: kata udara disampingku dan udara di sampingmu