Malammalam ku dengar lagu
Coldplay
Di beranda rumahku yang penuh jemuran
Penuh baju-baju basah, penuh rinduku yang resah
Going
back to the start..
Gadisku, kau dengarkah lagu Coldplay
itu
Kita akan memulai dari awal,
Aku akan menjawab segala pertanyaanmu
Menyelesaikan mozaik itu
I
was just guessing at numbers and figures
Pulling
the puzzles apart
Jemuran masih bergoyang
Menjuntai
Kemeja, celana dalam, kaoskaki
Kulengkapkan rinduku dan
kesalahanku
Kucuci sebersih jemuran di
beranda rumahku
Nobody said it
was easy..
Maka berikanlah aku waktu
Juga kepada udara yang berbaik
hati
Kepada jemuran untuk sesegera
mengering
Menggenapi tubuhku yang kosong
Yang alpa semata
Gadisku,
kita ini seperti ilmuwan bukan?
Menjawab, dan menjawab pertanyaan
Mengungkap tabir pengetahuan
Seperti rinduku yang tak mau
berkesudahan
Seperti mimpiku yang tak juga
selesai
Maka kita mulailah dari awal,
Seperti Coldplay bilang
Lalu ketika jemuran ini kering,
Ketika kemeja, celanadalam,
kaoskaki menjadi garing
kuharap kau telah kembali padaku
menjadi ilmuwan bersamaku
Jemuran masih bergoyang,
The
Scientist masih mendengung-dengung kencang
2012